Sabtu, 24 September 2011
Steven Gerrard Ajak Rekan-rekannya Tampil Serius
LIVERPOOL - Steven Gerrard mengungkapkan target besarnya di musim ini, yaitu membawa Liverpool berjaya di New Wembley Stadium yang notabene adalah stadion kebanggaan masyarakat Inggris.
Stadion Wembley telah resmi berganti nama menjadi New Wembley Stadium pada tahun 2007 silam setelah mengalami renovasi di sana-sini. Sejak saat itu, tercatat sudah 60 klub yang berlaga di stadion megah tersebut, kecuali Liverpool.
Gerrard, yang baru kembali dari cedera panjangnya, sudah sering bermain di sana bersama timnas Inggris. Dan, mimpinya kali ini adalah membawa The Reds menjuarai Liga Premier atau Piala FA di stadion yang terletak di London itu.
"Kami belum pernah memenangkan trofi utama (Liga Premier, Piala FA, dan Liga Champion) sejak lama sehingga kami harus menghadapi setiap pertandingan musim ini dengan serius," kata Gerrard seperti dilansir The Sun.
"Ketika Anda bermain untuk Liverpool, semua yang Anda inginkan adalah memenangkan trofi. Itulah mengapa kami harus menghadapi setiap kompetisi dengan serius. Dan sebagai kapten, saya tak ingin apa pun kecuali pergi ke Wembley dengan para pemain Liverpool dan mengangkat trofi," lanjutnya.
Lebih lanjut, gelandang senior asal Inggris itu mengaku sempat merasa fustasi ketika masih dihantam cedera. "Itu sangat membuat frustasi. Saya bukan yang terbaik ketika mengalami cedera dan hanya menonton pertandingan. Itu adalah enam bulan tersulit," ujar Gerrard.
"Tapi itu semua sudah lewat. Saya sekarang tak sabar untuk bertanding dan mencoba untuk mendapatkan kembali posisi saya di starting line-up. Saya benar-benar senang dengan apa yang saya lihat di tim dalam enam bulan terakhir ini."
"Sejak Kenny Dalglish datang ke sini, banyak wajah bahagia di sekitar tempat pelatihan. Lupakan kekalahan dari Tottenham Hotspur musim ini. Itu membuat saya putus asa dan lapar untuk bermain kembali bersama para pemuda," tuntas pesepak bola berusia 31 tahun itu.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar